Saturday 8 March 2008

reKRIYAsi wisuda fsrd itb

Ibu Abe dan mahasiswa kriya-nya bikin acara rekriyasi - for a better life. Acara ini semacam bazar kecil yang dibuat pada acara wisuda mahasiswa fsrd itb periode Maret 2008. Temanya daur ulang. Aku liat banyak poster2 mini ditempel di papan pengumuman SR, desainnya daur ulang & hemat biaya, ada satu poster yang udah aku incer untuk dikoleksiin, poster yang pakai robekan majalah dari section asesoris, yang ditempel di tangga antara produk & interior. Foto yang dipasang di sini adalah poster yang ditempel dekat gerbang. Tadi siang2 aku dateng ke sana, acaranya persis seperti yang digambarkan di poster ini: ada kraft, barter buku & komik, game (pura2 serius) orang main gitar, dan jajanan pasar, tapi yang jualannya belum dateng.. jadi cuma ngiler aja nih yang lewat.... he he..
Yang jadi panitia anak kriya 2006, tapi nampaknya semua temen2 angkatan rame ikutan acara ini.. memang 2006 angkatan yang menyenangkan...cintaaaa banget!









Dari wawancara lewat sms dengan ibu Abe, pengennya mahasiswa Kriya perlu juga tau bagaimana spriti pesta rakyat, yang bentuknya bisa menyesuaikan dengan zaman. Betul... betul... Biar mahasiswa pada semangat berkarya + berswadaya + berwiraswasta... Yaaa stuju, bu, nggak muluk ko itu. Anakku aja pengen ikut nemenin mba'nya jualan disitu.
Barang2 titipanku lagi diinventaris ama mahasiswa kriya..aduh.. tekun dan teliti deh kamu, aku sih soal gini2 ga telaten deh.






Eh iyaa, as always... ada meja rajutan loh.. :)























Ini panggung buat fancy nite malemnya... acara khusus wisudaan SR.

Friday 7 March 2008

flores = fleur = bunga






florestiga punya 10 macam kembang di halamannya:
1.mawar indo (kata pak didit ini stekan antara mawar belanda dan mawar lembang, jadi setelah berbunga harus tega dipotong dari pangkal) kalau sudah berbunga cantik dan gombyok. mawar indo di tanam di bolembak depan saat rumah direnovasi tahun 2007.

2. nona makan sirih, bunga merambat ini adalah penghuni asli florestiga, sudah ada sejak kami pindah ke rumah ini. mungkin ditanam langsung sama orang belanda yang dulu tinggal di rumah flores 3. mungkinkah oleh meneer cordesius, salah satu orang belanda yang namanya masih tertera di kartu pembayaran PLN/listrik kami. om cordesius ini adalah kakek dari ibu emma, kepala sekolah SD paulus 3. waktu ibu emma kecil dia tinggal di florestiga. kami sudah minta foto2 beliau waktu tinggal di rumah ini dulu (th 50-60an).

3. bunga bloembak, ini ditanam dengan keinginan supaya bloembaknya cepet terisi setelah renovasi, cepet deh tumbuhnya, tapi daun2nya berduri dan kurang hijau.

4. lili air kuning, bunga ikut2an, bunga yang lagi ngetren tahun lalu. rumah2 gaya minimalis pasti depan rumahnya di tanam pohon lili ini... hiii hiii..rumah kolonial ikut2an latah gaya minimalis.

5. bunga sikat langka, konon ini beda dengan bunga sikat lainnya, sulu2nya melengkung, warnanya tidak semerah sikat lainnya. pak herku bawa ini dari australia, sengaja beli yang kecil, karena harganya cukup mahal. di tanam di deket gerbang masuk, supaya bikin 'bingkai' rumah.

6. bunga soka, warnah merahnya membuat pagar depan segar, bagus sekali dengan kontras daunnya yang hijau. berbunga terus, jadi bisa dipakai untuk hiasan bunga potong di rumah.

7. bunga kayak tetangga, bagus deh 3 pohon bunga ini yang ditanam oleh tetangga kami. pohon ini masih kecil, namanya lupa, beli dari tukang taneman yang pakai dorongan. jauh banget mereka jualan dari jln. buah batu.

8. bunga untuk bu fridia, beli bunga ini di pot dari riau junction, 35.000. tadinya mau di kasih sebagai hadiah, tapi sampai di rumah, di liat2 kok warna daunnya ga bagus, jadi sekarang jadi penghias teras depan. ternyata kalau di foto, bunga ini bagus bangeeet...

9. bunga teratai jepang, minta dari adik iparku yang di jakarta. dia selalu IN dengan segala yang ngetren.seleranya bagus, bisa jadi barometer bagi kami2 yang tinggal di bandung he he he..
namanya mungkin bukan teratai jepang, tapi aku suka ngarang ke anakku yang kecil; bunga ini bunga langka loh, deee, dipakai untuk hiasan rambut pengantin orang jepang.itu sih akal2an supaya dia nggak nyabut bunga ini. bunganya umurnya nggak lama, setiap kali berbunga selalu jadi komentarnya.

10. bunga kamboja jepang, bunga ini disarankan oleh pak yono.belinya dari tukang bunga di cisangkuy. belinya mahal, tapi nggak dirawat bener!..... tanahnya harus banyak campuran pasirnya... aaah, belum2 aja di urus dengan bener kamu ya...

Monday 3 March 2008

rajut kebaya indonesia menang

Selamat ya, Dy, rajutan kebayamu itu memang memikat, aku seneng kamu sudah mencoba membuat rajutan kebaya yang dimulai dengan rasa penasaran mencari rajutan khas Indonesia. Karena si merah itu terpilih jadi pemenang di Lion Brand Yarn, semakin banyak orang tau tentang kebaya, tentang Indonesia. http://www.instructables.com/forum/Lion-Brand-Yarn-Slideshow-Challenge-Winners-Announ/

Ditunggu buku selanjutnya!